Pengertian dan Ruang lingkup proyek

sering kali kita mendengar kata " PROYEK " ,
tapi tahu kah anda apa arti dari kata tersebut.jadi apa sih arti "PROYEK"???

jawabannya ya bisa macem-macem karena tidak ada kesepakatan universal.salah satunya, misalkan kita ambil pengertian proyek dari PMI , USA adalah :

"A project is a temporary endeavor undertaken to accomplish a unique purpose".
suatu usaha temporer yang dilaksanakan untuk mencapai tujuan tertentu.

Kata kunci yg bisa kita ambil adalah: temporary dan unique.
Temporary artinya: dalam kurun waktu tertentu, ada awal dan ada akhirnya
Unique artinya: melibatkan produk atau process yang unik / tidak pernah dibuat / dilakukan sebelumnya.

Dengan definisi tersebut, proyek bukan hanya untuk pekerjaan civil work, yang berskala milyaran rupiah. Akan tetapi, acara pernikahan, renovasi rumah, acara tujuh belas agustus, sampai dengan kegiatan nasional - pemilihan umum, juga sebuah proyek.

Ruang lingkup proyek adalah semua yang meliputi tata cara untuk menentukan waktu proyek dimula, seperti menentukan tujuan, kompleksitas, keunikan, tidak permanen, ketidak biasaan, dan siklus hidup.

Tujuan
Proyek dilaksanakan untuk mencapai tujuan . Tujuan umum proyek (project objectives) biasanya diterjemahkan dengan lebih rinci menjadi lingkup pekerjaan (project scope). Lingkup pekerjaan harus dibuat dengan jelas dengan tujuan agar terjadi kesamaan pandangan dari seluruh project stakeholder terhadap produk barang atau layanan yang dihasilkan.

Keunikan
Suatu proyek mempunyai ciri tersendiri yang berbeda dari apa yang sudah dikerjakan sebelumny.

Kompleksitas
Proyek biasanya melibatkan beberapa fungsi organisasi karena diperlukan bermacam-macam keahlian dan bakat dari berbagai disiplin ilmu. untuk mencapai tujuan proyek, maka diperlukan berbagai sumber daya baik material, peralatan, orang, metode yang tepat serta ketersediaan dana. Project manager akan bekerja sama dengan project management supervising and consulting (pmsc) dalam merencanakan dan mengawasi pelaksanaan proyek. Detailed Engineering Design yang akan bertugas menterjemahkan keinginan dan harapan project stakeholder menjadi rancangan bangunan fisik secara rinci dan kontraktor civil work terpilih untuk mewujudkan rencana tersebut menjadi bangunan fisik yang diinginkan. Tak kalah pentingnya peran sumber daya manusia yang telibat dalam kelompok kerja akademik, kelompok kerja manajemen atau kelompok kerja bidang sistem informasi untuk melaksanakan pekerjaan-pekerjaan swakelola yang ada.

Tidak permanen
Proyek adalah aktivitas temporer artinya suatu proyek memiliki batasan waktu tertentu.

Ketidakbiasaan
Selalu mengandung ketidak pastian. Proyek selalu mengandung ketidak pastian, bencana alam, masalah-masalah internal, kegagalan teknologi yang digunakan adalah resiko-resiko yang mungkin menggagalkan tecapainya tujuan proyek.

Siklus Hidup
Selama proses, proyek akan melewati beberapa fase yang disebut siklus hidup proyek


Dari penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa proyek adalah suatu jenis program yang disusun secara terperinci sebagai suatu bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan dan didalamnya secara konkrit ditetapkan tujuan dan hasil yang akan dicapai, lokasi jelas, organisasi pelaksana, biaya dan jadwal waktu serta anggarannya tertuang dalam suatu dokumen

0 komentar: